You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
RSUD Kepulauan Seribu Tetap Beroperasi
.
photo doc - Beritajakarta.id

RSUD Kepulauan Seribu Tetap Beroperasi

Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Koesmedi Priharto berencana memanggil Kepala Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kepulauan ‎Seribu. Hal ini berkaitan dengan izin Analisis Dampak Lingkungan (Amdal) dan Upaya Pengelola Lingkungan dan Upaya Pemantauan Lingkungan (UKL-UPL) RSUD.

Ya ngak tutuplah. Tetap buka. Kalau tutup bisa ribut warga sana

"Ya kita akan panggil kepala RSUD Kepulauan Seribunya. Biar tau informasi sebenarnya," kata Koesmedi di Balai Kota DKI,‎ Jumat (5/2).

Ia tidak mengetahui pasti keberadaan izin Amdal dan UKL dan UPL dari gedung yang mulai digarap tahun 2005 lalu. Koesmedi menegaskan, masalah perizinan gedung RSUD Kepulauan Seribu itu, tidak membuat pelayanan medis tersebut tutup. Warga sekitar masih berhak mendapatkan pelayanan kesehatan dari tenaga medis yang bekerja disana.

RSUD Kepulauan Seribu Miliki Dokter Spesialis

"Ya ngak tutuplah. Tetap buka. Kalau tutup bisa ribut warga sana," terang Koesmedi.

‎Sebelumnya, pada Kamis (4/2) diberitakan, RSUD Kepulauan Seribu terancam vakum. Sebab, ada dugaan izin pembangunan gedung tidak disertai dokumen Amdal dan UKL-UPL.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1232 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1202 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1170 personTiyo Surya Sakti
  4. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1136 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1064 personNurito