Tes HIV/AIDS akan Digelar di Kampung Boncos
Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat akan menggelar tes HIV/AIDS di Kampung Boncos, Kelurahan Kota Bambu Selatan, Kecamatan Palmerah.
Untuk itu, kami berkoordinasi dengan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat melalui program ketuk pintu untuk melakukan tes
Camat Palmerah, Zery Ronazy mengatakan, pihaknya tidak menampik banyaknya jarum suntik yang ditemukan di kawasan tersebut, mengindikasi Kampung Boncos rentan akan penyebaran virus HIV/AIDS.
“Untuk itu, kami berkoordinasi dengan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat melalui program ketuk pintu untuk untuk melakukan tes dan mendata warga yang terserang virus yang mematikan,” kata Zery, Jumat (5/2).
Polisi Gerebek Kampung BoncosZeri menilai, maraknya peredaran narkoba di kampung ini karena faktor ekonomi. Pengangguran membuat masyarakat khususnya anak muda terjerumus narkoba. Padahal pihaknya kerap melakukan sosialisasi di permukiman tersebut, namun selalu ditolak warga sekitar.
Sebelumnya, Polisi dan TNI, Kamis (4/2) sore, menggerebek permukiman kumuh Kampung Boncos. Di lokasi penggrebekan, petugas mengamankan 16 orang beserta
ribuan jarum suntik, puluhan paket narkoba jenis putaw dan sabu, serta uang hasil penjualan narkoba sekitar Rp 20 juta.