Pembahasan Raperda Pantura Masuk Tahap Finalisasi
Pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Rencana Tata Ruang Kawasan Strategis Pantai Utara (Pantura) terus dikebut Badan Legislasi Daerah (Balegda) DPRD DKI Jakarta.
Pembahasan sudah sampai pasal terakhir, ada beberapa yang harus ditulis ulang
"Pembahasan sudah sampai pasal terakhir, ada beberapa yang harus ditulis ulang. Nanti kamis akan dibahas untuk finalisasinya," ujar M Taufik, Ketua Balegda DPRD DKI, Selasa (9/2).
Dikatakan Taufik, pembahasan raperda hari ini dilakukan untuk melihat peran serta masyarakat saat perda sudah ditetapkan. Selain itu juga dibahas kebijaksanaan apa saja yang nantinya bermanfaat bagi masyarakat di kawasan Pantura.
Aspirasi Nelayan Jadi Klausul Pembahasan Raperda Pantura
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda ) DKI Jakarta, Tuti Kusumawati menambahkan, pembahasan pasal-pasal dalam raperda pantura secara garis besar sudah tuntas. Namun masih ada beberapa pendalaman lagi yang harus ditelaah terlebih dahlu.
"Ada pendalaman dulu dalam beberapa hal. Setelah itu baru dilakukan pembahasan gambarnya," tandasnya.