You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
KM Sabuk Nusantara 46 Kurang Sosialisasi
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

KM Sabuk Nusantara 46 Kurang Sosialisasi

Kapal Perintis KM Sabuk Nusantara 46 masih belum banyak diminati oleh warga yang ingin menyebrang ke Pulau Seribu. Bahkan sejak dioperasikan pertama dari Pelabuhan Sunda Kelapa, Sabtu (6/2), masih banyak bangku yang kosong dalam perjalanannya.

Penumpangnya semakin banyak, tapi mungkin perlu sosialisasi lebih gencar lagi dan perlengkapan sarana dan prasarananya

"Penumpangnya semakin banyak, tapi mungkin perlu sosialisasi lebih gencar lagi dan perlengkapan sarana dan prasarananya," ujar Marihot Marulitua Sirait, Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Kepulauan Seribu, Rabu (10/2).

Menurutnya yang perlu disiapkan oleh Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta adalah soal angkutan ke dalam dermaganya. "Sesuai arahan gubernur, kita akan dorong feeder Transjakarta untuk memudahkan penumpang dari dermaga ke jalan depan pelabuhan," tandasnya.

Kapal Perintis KM Sabuk Nusantara 46 Diuji Coba

Dari catatan Sudinhubtrans Kepulauan Seribu pada hari pertama beroperasi dari Pelabuhan Sunda Kelapa mengangkut 74 penumpang, dan baliknya mengangkut 24 penumpang. Sementara hari kedua berangkat mengangkut 36 orang dan baliknya membawa 55 orang penumpang. Bahkan pada libur tahun baru Imlek, Senin (8/2) lalu tidak ada penumpang.

Padahal kapal ini memiliki kapasitas daya angkut 114 penumpang dan 100 ton barang yang diawaki delapan personel. Dengan tanpa adanya barang bisa mengangkut 225 penumpang.

Sementara itu dari empat rute yang dijadwalkan baru tiga dermaga yang dapat disinggahi untuk sandar, yaitu Dermaga Pulau Untung Jawa, Dermaga Pulau Pramuka dan Dermaga Pulau Kelapa. Untuk Pulau Tidung masih menunggu penyesuaian dermaga.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye9117 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2770 personNurito
  3. Plt Wali Kota Jatim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye2036 personNurito
  4. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1731 personFakhrizal Fakhri
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1544 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik