You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Djarot Minta Prostitusi di Tempat Hiburan Malam Diselidiki
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Djarot Minta Prostitusi di Tempat Hiburan Malam Diselidiki

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mendesak Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI segera mendata tempat hiburan malam. Terutama yang terindikasi menggelar praktek prostitusi di dalamnya.

Makanya dinas pariwisata harus berani untuk turun ke sana ngecek betul, ada nggak potensi (prostitusi,red)

Menurut Djarot, petugas Disparbud DKI tak boleh takut menindak tempat hiburan malam yang berubah fungsi menjadi tempat prostitusi. Apabila kedapatan, tempat hiburan malam tersebut langsung diberikan Surat Peringatan (SP) 1.

"‎Makanya dinas pariwisata harus berani untuk turun ke sana ngecek betul, ada nggak potensi (prostitusi,red). Kalau ada potensi dan betul-betul banyak laporan, valid betul, kasih SP 1. Karena sudah menyimpang dari perizinan‎," kata Djarot, di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (22/2).

Basuki: Prostitusi di Rusun akan Diusir

Selain prostitusi, Djarot meminta petugas Disparbud DKI menindak tegas tempat hiburan malam yang berubah fungsi menjadi lokasi peredaran narkoba. Untuk yang kedapatan melakukan peredaran narkoba, tempat hiburan malam harus ditutup langsung.

"‎Termasuk juga untuk pemberantasan narkoba ‎sekaligus dilakukan. Sekali ketemu langsung ditutup tempat hiburan malamnya," tandas Djarot.

Agar proses penyelidikan berjalan maksimal, Djarot meminta pemeriksaan kedua hal itu dilakukan secara diam-diam. Tak perlu izin khusus maupun pemberitahuan terlebih dahulu kepada pemilik maupun pengelola tempat hiburan malam.‎

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4013 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1745 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1555 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1418 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik