You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Basuki: Banyak Pegawai Swasta Ingin Jadi PNS DKI
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Basuki: Banyak Pegawai Swasta Ingin Jadi PNS DKI

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengungkapkan, saat ini banyak pegawai swasta yang tertarik menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI.  Hal ini disebut-sebut terjadi lantaran tunjangan yang diterima pejabat di lingkungan Pemprov DKI cukup tinggi.

Sebentar lagi kadis (kepala dinas, red) bisa saya lelang dari swasta

"Sebentar lagi kadis (kepala dinas -red) bisa saya lelang dari swasta. Ini yang kerja di bank swasta semua pengen kerja di DKI," ujar Basuki, di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (17/3).

Basuki mengungkapkan, besaran Tunjangan Kinerja Daerah (TKD) untuk pejabat DKI eselon IV per bulan bisa mencapai Rp 30 juta, pejabat Eselon III Rp 40 juta dan pejabat Eselon II Rp 75 juta. Tunjungan sebesar itu membuat pihak swasta dan PNS dari daerah lain tergiur. Karena itu, Pemprov DKI Jakarta akan membuka kesempatan PNS dari daerah lain dan TNI/Polri untuk menjadi PNS DKI.

Tindak Korupsi dan Gratifikasi Wajib Dilaporkan

"Semua sudah tertarik pindah ke DKI karena gajinya lumayan," katanya.

Ia menjelaskan, rencana pembukaan rekrutmen PNS DKI ini dilakukan karena masih banyak ditemukan pejabat yang belum bekerja secara maksimal. Beberapa di antaranya bahkan malas bekerja.

"Kalau tidak mau berubah dari sekarang saya akan ganti PNS dari luar. Kalau PNS tidak bisa juga akan saya tawarkan pada TNI/Polri, atau kami tawarkan ke swasta," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4306 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1845 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1754 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1651 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1625 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik