You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pedagang di Terminal akan Dikelola Dinas KUMKMP
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pedagang di Terminal akan Dikelola Dinas KUMKMP

Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) DKI Jakarta berencana mengelola seluruh pedagang yang berdagang di seluruh terminal di Ibukota.

Selama ini kita temukan banyak aduan kalau di lokasi terminal masih banyak sewa menyewa lapak, makanya kita akan ambil alih

Langkah ini dilakukan untuk mencegah pungutan liar (pungli) dan jual beli lapak pedagang di dalam areal terminal.

DKI akan Tambah 200 Kios Lenggang Jakarta

"Selama ini kita temukan banyak aduan kalau di lokasi terminal masih banyak sewa menyewa lapak, makanya kita akan ambil alih," kata ‎Jackson Sitorus, Kepala Bidang UMKM Dinas KUMKMP DKI Jakarta, Kamis (17/3).

Ia juga mengatakan sudah bersurat ke Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta untuk memberikan data jumlah pedagang yang berjualan di setiap terminal. Para pedagang tersebut selanjutnya akan ditata dan dikenakan biaya retribusi dengan sistem autodebit Bank DKI.

"Data pedagangnya kita masukkan ke Smart City, supaya gampang dipantau dan ditata," jelasnya.

Menurut Jakson, selain ditata, para pedagang di terminal-terminal akan dibina dan diberikan bantuan permodalan.

"Fokus kita utama agar semua pungli hilang, kita tata dengan baik, dan nanti akan kerjasama dengan BPOM untuk memastikan jualannya tidak mengandung bahan berbahaya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1664 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1601 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1163 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Parade Gereja Bala Keselamatan Indonesia Ramaikan CFD di Bundaran HI

    access_time22-12-2024 remove_red_eye1039 personNurito
  5. Dinas PPKUKM Adakan Pasar Malam Bina dan QRISMas Bazar

    access_time21-12-2024 remove_red_eye958 personAldi Geri Lumban Tobing