You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jakut Rencanakan Giat HBKB Dilaksanakan Pada Setiap Wilayah Kecamatan
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Jakut akan Gelar HBKB di Setiap Kecamatan

Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Utara, Ahmad Ya'la meminta agar kegiatan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) di Jakarta Utara dapat digelar di masing-masing kecamatan.

Di Jakarta Utara ada enam kecamatan

Ia menyarankan, agenda yang dilakukan satu bulan sekali ini dapat digelar di enam kecamatan di Jakarta Utara.

"Di Jakarta Utara ada enam kecamatan. Dan sudah empat tahun kegiatan HBKB di Jakarta Utara selalu dilaksankan di Jalan Boulevard Raya, Kelapa Gading. Untuk itu wilayah kecamatan lain juga dapat diadakan HBKB tingkat lokal," ujar Ahmad, usai kegiatan HBKB di Jalan Boulevard Raya, Kelapa Gading, Minggu (20/3).

Warga Antusias Ikuti HBKB di Jl Suryopranoto

Masing-masing kecamatan dapat melakukan HBKB di minggu ketiga setiap bulannya dari pukul 06.00-11.00. Selain menjadi sarana olah raga ini juga menjadi langkah agar Jakarta Utara bebas polusi.

Selama ini HBKB di Jakarta Utara digelar di Jalan Boulevard Raya. Ke depan penyelenggaraannya dilakukan bergiliran oleh setiap kecamatan. Hal ini untuk meminimalisir warga agar tidak hanya terkonsentrasi di Kelapa Gading.

"Kalau disebar kegiatannya, udara yang bersih juga semakin luas di Jakarta Utara," tandas Ahmad.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1763 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1244 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Parade Gereja Bala Keselamatan Indonesia Ramaikan CFD di Bundaran HI

    access_time22-12-2024 remove_red_eye1144 personNurito
  4. Dinas PPKUKM Adakan Pasar Malam Bina dan QRISMas Bazar

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1034 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Realisasi Penerimaan Pajak Jakarta Barat Capai 95 Persen

    access_time20-12-2024 remove_red_eye1006 personTP Moan Simanjuntak