You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
20 Bus Sekolah Angkut Penumpang Terlantar di Kampung Melayu
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

20 Bus Sekolah Angkut Penumpang Terlantar di Kampung Melayu

Sedikitnya 20 bus Sekolah dikerahkan di Terminal Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (22/3). Bus sekolah ini mengangkut ratusan penumpang yang terlantar. Sebagian penumpang sudah menunggu satu jam lebih namun belum mendapatkan angkutan umum.

Kita siapkan 20 bus sekolah untuk mengangkut penumpang terlantar di Terminal Kampung Melayu. Kita antarkan mereka ke tempat tujuan, gratis

Kepala Unit Pengelola Angkutan Bus Sekolah (Upas) Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI, Mohammad Insaf mengatakan, ada tiga rute yang dilayani 20 Bus Sekolah itu.

Yakni Kampung Melayu-Senen, Kampung Melayu-Tanah Abang dan Kampung Melayu-Kampung Rambutan. Rencananya bantuan ini dilakukan hingga malam nanti.

Demo Anarkis, Basuki Serahkan ke Polisi

"Kita siapkan 20 bus sekolah untuk mengangkut penumpang terlantar di Terminal Kampung Melayu. Kita antarkan mereka ke tempat tujuan, gratis," ujar Insaf, Selasa (22/3).

Farid (30) mengaku, sempat menunggu satu jam untuk mendapatkan angkot juruan Tanah Abang. Dengan adanya bus sekolah, aktfitasnya cukup terbantu.

"Tadi sempat menunggu satu jam tapi tidak ada Mikrolet 44 beroperasi. Alhamdulillah ada bantuan Bus Sekolah sehingga kami bisa diantar ke Tanah Abang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2249 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1264 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1221 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1074 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye996 personDessy Suciati