Saluran Air Jl Gunung Sahari Raya Dibersihkan
Puluhan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Gunung Sahari Utara membersihkan saluran air di sepanjang Jl Gunung Sahari Raya, Gunung Sahari Utara, Sawah Besar. Pembersihan dilakukan untuk mengangkat sampah dan lumpur yang menyumbat saluran.
Ada 20 petugas PPSU yang kami kerahkan untuk cek saluran. Sekarang air dapat mengalir dengan lancar
Lurah Gunung Sahari Utara, Trisno mengatakan, sejak pagi sekitar pukul 06.00, pihaknya mengerahkan 20 petugas PPSU di kawasan Jl Gunung Sahari Raya. Selain membantu petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat melakukan penyedotan genangan, PPSU juga diarahkan mengatur lalu lintas.
Petugas PPSU Bersihkan Sisa Genangan di SMAN 99"Saat ini air sudah surut. Hanya di Jl Gunung Sahari Raya sisi Kali Ciliwung masih tergenang," ujarnya, Kamis (21/4).
Menurut Trisno, setelah air di jalan surut, petugas PPSU pun dialihkan melakukan pengecekan saluran di sepanjang jalan. Seluruh sampah dan lumpur yang menyebabkan saluran terganggu dibersihkan.
"Ada 20 petugas PPSU yang kami kerahkan untuk cek saluran. Sekarang air dapat mengalir dengan lancar," tandasnya.