You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jl Bukit Duri Raya Masih Tergenang
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Genangan di Jl Bukit Duri Belum Surut

Genangan setinggi 50-100 sentimeter di Jalan Bukit Duri Raya RW 012, tepatnya di sekitar SMAN 8, Kelurahan Bukit Duri, Tebet belum surut.

Sampai sekarang malah nambah lagi kayaknya. Ini kami mau ngungsi ke rumah saudara dekat dari sini

Pantauan Beritajakarta.com, kendaraan yang hendak melintas di jalan itu dialihkan ke Jalan Bukit Duri Tanjakan. Namun, tampak beberapa kendaraan yang nekat melintasi Jalan Bukit Duri Raya, baik bus, mobil, maupun motor. Terlihat sudah tiga motor yang mogok karena nekat menerjang genangan.

"Air sampai jam 05.00 pagi, jam 09.00 mulai naik ke jalan. Dari jam 09.00 sampai sekarang masih aja," kata Dasuki (51), warga RT 01/012.

Jl Bungur Raya Masih Tergenang 30 Sentimeter

Robi (23), salah seorang warga di RT 03/12 mengatakan, lantaran genangan belum surut dia terpaksa mengungsi ke rumah saudaranya yang tinggal tidak jauh dari lokasi banjir.

"Sampai sekarang malah nambah lagi kayaknya. Ini kami mau ngungsi ke rumah saudara dekat dari sini," ujarnya.

Arifyanto (27), petugas PPSU Kelurahan Bukit Duri mengatakan, dia dan teman-temannya diinstruksikan untuk penanganan lumpur dan sampah yang menyumbat saluran air di sekitar lokasi banjir.

"Biasanya nanti setelah banjir surut kita langsung bersih-bersih jalan, lumpur dan sampah tetap diangkutin. Paling utama SMAN 8 dan akses sekolah biar langsung aktif sekolahnya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4277 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1835 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1693 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1627 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1613 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik