You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Naskah UN SMP Didistribusikan Pekan Depan
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Naskah UN SMP Didistribusikan Pekan Depan

Naskah Ujian Nasional (UN) tingkat SMP di Ibukota akan distribusikan mulai Kamis (5/5) hingga Sabtu (7/5) mendatang. Pelaksanaan ujian akhir tersebut sendiri baru akan digelar pada Senin (9/5).

Seperti biasa, distribusi naskah UN akan dikawal ketat aparat kepolisian. Mulai dari percetakan hingga ke sekolah

Kepala Suku Dinas Pendidikan Jakarta Timur wilayah 2, Ungkadi mengatakan, naskah UN SMP akan tiba dari percetakan ke kantor Dinas Pendidikan DKI Jakarta pada Kamis (5/5) malam. Naskah kembali disitribusikan ke lima wilayah kota pada Jumat (6/5) malam. Pada Sabtu (7/5) pagi, Dinas Pendidikan akan melakukan teleconferene ke lima wilayah kota.

"Seperti biasa, distribusi naskah UN akan dikawal ketat aparat kepolisian. Mulai dari percetakan hingga ke sekolah," katanya, Kamis (28/4).

459 Siswa SMP Pulau Seribu Siap Hadapi UN

Ungkadi menuturkan, tahun ini di wilayah Jakarta Timur ada cukup banyak SMP Negeri yang menggelar Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNKB). Beberapa di antaranya UN dengan paper based test atau konvensional. Terkait dengan jumlah siswa dan sekolah yang UNBK belum diketahui pasti karena masih akan dirapatkan di tingkat dinas.

"Pembahasan UN SMP baru akan dirapatkan pada Jumat (29/4) besok," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4259 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1815 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1601 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1587 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1563 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik