You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
30 Finalis Abnon Gelar Baksos di RPTRA Cililitan
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Finalis Abnon Manfaatkan RPTRA untuk Kegiatan Sosial

Sebanyak 30 finalis abang none (Abnon) menggunakan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Cililitan, Kramat Jati, Jakarta Timur, Rabu (11/5) untuk kegiatan sosial.

Dari kegiatan ini tentunya diharapkan menjadi pemicu dan semangat bagi anak-anak

Kegiatan bertema BLUSUKANT "Bersama Salurkan Suka Cita Abang None Jakarta Timur" mengundang 100 anak di sekitar RPTRA.

Ketua Baksos Abnon Jakarta Timur, Mohammad Ikbal Ramadhan mengatakan, tujuan bakti sosial ini semata-mata hanya untuk menyalurkan nilai-nilai budaya Betawi.

Sarana RPTRA Saharjo Mentas Belum Terpasang

“Dari kegiatan ini tentunya diharapkan menjadi pemicu dan semangat bagi anak-anak. Terutama dalam hal membaca buku, mengembangkan seni budaya Betawi dan menambah wawasannya,” ujarnya, Rabu (11/5).

Sementara, Lurah Cililitan, Sabdo Kurnianto mengatakan, kegiatan para finalis Abnon ini perlu mendapatkan apresiasi lebih. Sebab selama kegiatan, para finalis Abnon ini banyak memberikan edukasi bagi anak-anak lingkungan sekitar. Mereka juga mengajak dan merangsang agar anak gemar membaca.

“Kegiatan baksos dari finalis Abnon ini sangat bagus dan bermanfaat bagi anak-anak. Terlebih dilakukan di RPTRA yang nota bene sebagai tempat publik,” tandasnya.

Karena itu Ia juga berharap, ke depan para finalis Abnon ini mau untuk terus melakukan kunjungan ke RPTRA Cililitan dan memberikan edukasi bagi anak-anak sekitar.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye3993 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2773 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1743 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1552 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1413 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik