You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Saluran Air Jl Wolter Terimbas Proyek Koridor XIII
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Saluran Air Jl Wolter Mongonsidi Terimbas Proyek Transjakarta

Saluraan air Jl Wolter Mongonsidi, Rawa Barat, Kebayoran Baru, tercecer coran beton proyek pembangunan Koridor XIII Transjakarta. Alhasil, saluran mengalami pendangkalan dan rusak di beberapa bagian.

Kondisi ini menyebabkan dasar saluran menjadi tidak rata dan menyebabkan genangan di beberapa titik

Lurah Rawa Barat, Sjarifudin mengatakan, pihaknya sudah berusaha meminta pekerja proyek membersihkan imbas pengerjaan jalan layang. Namun sayangnya pihak proyek belum merealisasikan.

Saluran PHB Perumnas Memprihatinkan

"Kondisi ini menyebabkan dasar saluran menjadi tidak rata dan menyebabkan genangan di beberapa titik. Terpaksa kita yang lakukan," katanya, Senin (16/5).

Karena tidak kunjung diperbaiki oleh pihak proyek, Sjarifudin mengaku terpaksa menerjunkan petugas petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) melakukan pembersihan. Setiap harinya, sebanyak 10 petugas PPSU berusaha menghancurkan coran yang mengendap dan mengeras di sebagian saluran.

"Kita menargetkan air bisa mengalir lancar, supaya jangan sampai ada genangan. Mudah-mudahan bisa cepat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Mengaku Nyaman, Rano Karno Bakal Rutin Naik Angkutan Umum ke Balai Kota

    access_time25-02-2025 remove_red_eye4066 personFolmer
  2. Dinas KPKP Sukses Gelar Sterilisasi Massal Kucing Jalanan

    access_time24-02-2025 remove_red_eye3381 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye2288 personNurito
  4. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1594 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Operasi Tertib Trotoar di Jakpus Sasar Tiga Lokasi

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1425 personBudhi Firmansyah Surapati