Jumlah Bank Sampah di DKI Masih Minim
Keberadaan bank sampah di DKI Jakarta saat ini masih sangat minim jumlahnya. Penambahan mesin pencacah sampah dibeberapa wilayah permukiman akan dapat memotivasi pembentukan bank sampah.
Belum ideal, mengingat jumlah RW saja ada sekitar 2000-an banyaknya
Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, saat ini tercatat ada 376 bank sampah yang sebarannya di 5 wilayah kota se-DKI Jakarta.
Bank Sampah Kenanga Miliki 80 Nasabah
"Belum ideal, mengingat jumlah RW saja ada sekitar 2000-an banyaknya. Kita harap ke depannya bisa terus bertahap ditambah," ujarnya saat Supervisi Pembahasan Renja SKPD 2017, Rabu (18/5).
Menurut Adji, penambahan bank sampah bisa dilakukan di seluruh sekolah dan pasar hingga bertahap seluruh RW. Sehingga hal tersebut dapat mengurangi tumpukan sampah yang ada.
"Rencananya kita juga akan anggarkan mesin pencacah sampah, ini untuk memotivasi masyarakat. Jadi banyak sampah bisa diolah," tandasnya.