You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
       Lurah dan Camat Ikuti Bimtek Sudin Kominfomas Jakbar
.
photo doc - Beritajakarta.id

Lurah dan Camat Ikuti Bimtek Sudin Kominfomas Jakbar

Suku Dinas Komunikasi Informatika dan Kehumasan (Kominfomas) Jakarta Barat kembali mengggelar bimbingan teknis (bimtek)  perihal pengoperasian email kedinasan resmi Pemprov DKI menggunakan domain @jakarta.go.id.

Bimtek digelar dua kali dalam sepekan yang diikuti oleh 20 peserta. Masing - masing kelurahan, kecamatan dan unit teknis mengutus dua orang perwakilan untuk mengikuti bimtek

Bimtek yang digelar pada bulan Mei-Juni ini diikuti oleh perwakilan 56 kelurahan, delapan kecamatan serta unit teknis terkait di lingkungan Pemkot Administrasi Jakarta Barat.

"Bimtek digelar dua kali dalam sepekan yang diikuti oleh 20 peserta. Masing - masing kelurahan, kecamatan dan unit teknis mengutus dua orang perwakilan untuk mengikuti bimtek," ujar Ganjar Pramudito, Kepala Seksi Sistem Informasi (SI) Sudin Kominfomas Jakbar, Jumat (20/5).

Pemkot Jakbar Gelar Bimtek Qlue

Ia mengatakan, pelaksanaan bimtek bertujuan untuk meningkatkan kinerja aparatur di lingungan Pemkot Administrasi Jakarta Barat.  Serta memudahkan korespondensi kedinasan antar kelurahan, kecamatan dan unit teknis terkait.

"Selama mengikuti bimtek, para peserta akan diajarkan cara menginstal dan penggunaan email kedinasan @jakarta.go.id menggunakan telepon seluler berbasis android atau IOS," tandasnya.

Ganjar menjamin keamanan penggunaan format email standar domain @jakarta.go.id karena menggunakan server resmi milik Dinas Kominfomas DKI Jakarta. Bahkan ke depan, email itu dapat digunakan untuk teleconference antara wali kota dengan jajarannya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Mengaku Nyaman, Rano Karno Bakal Rutin Naik Angkutan Umum ke Balai Kota

    access_time25-02-2025 remove_red_eye4209 personFolmer
  2. Dinas KPKP Sukses Gelar Sterilisasi Massal Kucing Jalanan

    access_time24-02-2025 remove_red_eye3534 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Operasi Tertib Trotoar di Jakpus Sasar Tiga Lokasi

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1641 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Pemprov DKI Gratiskan Layanan Transportasi untuk 15 Golongan, Berikut Rinciannya

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1329 personFolmer
  5. Andika Wisnuadji Resmi Jadi Legislator DPRD DKI Gantikan Misan Samsuri

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1067 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik