You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
6.400 Guru di DKI akan Pensiun
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

6.400 Guru di DKI akan Pensiun

Sebanyak 6.400 guru di DKI Jakarta akan memasuki masa pensiun mulai tahun 2015-2017. Oleh sebab itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memenuhi kebutuhan dari guru bantu.

Kita banyak yang pensiun, dari 2015, 2016 dan 2017 sebanyak 6.400 an. Nah sebanyak 4.839 diambil dari guru bantu, sisanya pakai jalur reguler CPNS

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta, Agus Suradika menjelaskan, sebanyak 4.839 guru bantu selama tiga tahun akan bertahap diangkat sebagai calon pegawai negeri sipil (CPNS) menggantikan guru yang pensiun.

"Kita banyak yang pensiun, dari 2015, 2016 dan 2017 sebanyak 6.400 an. Nah sebanyak 4.839 diambil dari guru bantu, sisanya pakai jalur reguler CPNS," ujar Agus, Kamis (26/5).

Tak Miliki Rumah, Pensiunan PNS di Rudin Direlokasi ke Rusun

Agus juga mengingatkan, biasanya calon CPNS kerap terkendala adminstrasi. Untuk menanggulangi hal itu, Agus menyarankan, baik guru bantu atau CPNS reguler untuk teliti dalam memberikan berkas.

"Banyak yang nggak paham. Kalau sudah nggak lengkap kemudian berkas salah, kami tidak bisa berbuat banyak. Jadi kami minta untuk teliti juga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1643 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1588 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1147 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Parade Gereja Bala Keselamatan Indonesia Ramaikan CFD di Bundaran HI

    access_time22-12-2024 remove_red_eye1016 personNurito
  5. Dinas PPKUKM Adakan Pasar Malam Bina dan QRISMas Bazar

    access_time21-12-2024 remove_red_eye939 personAldi Geri Lumban Tobing