You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Warga Rasakan Manfaat Aplikasi Qlue
.
photo doc - Beritajakarta.id

Warga Rasakan Manfaat Aplikasi Qlue

Manfaat penggunaan aplikasi Qlue yang dibuat oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mulai dirasakan manfaatnya oleh warga Ibukota.

Untuk masalah PKL sangat cepat ditindaklanjuti, sementara untuk fasilitas umum yang rusak ataupun tidak berfungsi butuh waktu lebih lama

Salah satunya adalah, Putra (31). Pria yang bekerja di kawasan Jalan Jendral Sudirman ini memiliki akun dengan nama Putrasangjuara. Ia telah mengirimkan 26 pengaduan melalui Qlue ke Pemprov DKI Jakarta. Dari jumlah tersebut, 17 diantaranya telah selesai ditindaklanjuti.

"Saya banyak laporkan PKL liar dan masalah fasilitas umum. Untuk masalah PKL sangat cepat ditindaklanjuti, sementara untuk fasilitas umum yang rusak ataupun tidak berfungsi butuh waktu lebih lama," ujarnya, Senin (30/5).

Laporan Qlue untuk Pertanggungjawaban Dana Operasional RT/RW

Sama halnya denga Putra, Dewanti (25) mengaku sangat terbantu dengan adanya Qlue. Dengan akun urbanwatch, Ia melaporkan tentang tumbuhan liar yang menghalangi trotoar di Jalan Kebon Sirih. Laporannya langsung ditindaklanjuti tiga jam setelahnya.

Kagum dengan respon cepat petugas, Dewanti pun mengunggah laporannya yang sudah ditindaklanjuti di aplikasi media sosial Path. "Lumayan senang karena responnya cepat," tulisnya dalam aplikasi Path.

Namun, Ia mengaku beberapa laporan yang masih kurang ditindaklanjuti adalah soal parkir liar.

"Kadang suka sebel soal parkir liar, suka lama penangannya. Aku minta ganti kaca yang di tikungan sudah lapor dua kali belum ditindaklanjuti," tandas Dewanti kepada Beritajakarta.com.

Perlu diketahui, jika laporan warga yang masuk ke aplikasi Qlue masih berwarna merah maka, laporan itu belum ditindaklanjuti. Sedangkan jika berwarna kuning masih dalam proses dan untuk warna hijau sudah selesai ditindaklanjuti. Biasanya, petugas akan mengupdate foto hasil laporan warga yang sudah ditindaklanjuti.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3677 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1079 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye938 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye921 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye912 personNurito