You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Sediakan PSO Transjakarta Rp 3,2 Triliun Tahun Depan
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

DKI Siapkan PSO untuk Transjakarta Rp 3,2 Triliun di 2017

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama akan menyiapkan public service obligation (PSO) atau subsidi bagi penumpang Transjakarta sebesar Rp 3,2 triliun di 2017. Sebab tahun ini Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI menambah jumlah bus Transjakarta.

Kenapa tahun depan lebih tinggi? Karena kami sudah mau tambah bus ke Tangerang, Depok, dan Bekasi. Kami ingin orang lepasin motor. Motor itu di Jakarta sampai 14 jutaan

"Tahun depan kami siapkan Rp 3,2 triliun untuk PSO. Silakan operator jalan yang baik, kalau nggak saya denda," tegas Basuki, di Balai Kota DKI, Rabu (8/6).

 

PT Transjakarta Diberikan PSO Rp 940 Miliar

Jumlah PSO yang dialokasikan meningkat dibandingkan tahun ini yang hanya lebih dari Rp 1 triliun. "Tahun ini Rp 1 sekian triliun. Kenapa tahun depan lebih tinggi? Karena kami sudah mau tambah bus ke Tangerang, Depok, dan Bekasi. Kami ingin orang lepasin motor. Motor itu di Jakarta sampai 14 jutaan," katanya.

Namun aturan yang diterapkan kepada operator akan dipertegas. Jika bus kecelakaan, mogok, terbakar, dan lain-lain, maka akan dikenakan denda. Karena sistem yang digunakan yakni menghitung kilometer setiap bus. Sopir tidak perlu lagi mencari penumpang untuk mendapatkan uang.

"Tapi kalau bus lu miring, kecelakaan, mogok, saya denda. Sopir kan sudah ngga perlu ngejar penumpang. Kan saya sudah bilang dibayar rupiah per kilometer," ucapnya.

Basuki mengatakan bus tetap akan dibayar meskipun tidak mengangkut penumpang. Sehingga sopir diminta untuk tidak mengebut dengan mematuhi kecepatan yang telah ditentukan yakni 50 kilometer per jam.

"Siapapun yang jalan, ada nggak ada penumpang semua kami bayar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4269 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1821 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1638 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1606 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1579 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik