You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Djarot Nilai Persiapan Arus Mudik Sudah Maksimal
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Djarot Nilai Persiapan Arus Mudik Sudah Baik

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menilai kesiapan penyelenggaraan layanan arus mudik sudah baik. Ia menilai persiapan yang dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tahun ini lebih baik ketimbang tahun sebelumnya.

Mudik tahun ini jauh lebih siap dari kemarin. Jauh lebih awal persiapannya

"Mudik tahun ini jauh lebih siap dari kemarin. Jauh lebih awal persiapannya," kata Djarot di Balaikota DKI Jakarta, Senin (20/6).

Sopir Angkutan Mudik akan Jalani Tes Narkoba

Djarot memaparkan, Pemprov DKI Jakarta lebih siap menyelenggarakan mudik tahun ini seiring dengan mulai beroperasinya Terminal Pulogebang di Jakarta Timur. "Penyediaan terminal juga sudah diuji coba yang di Pulogebang‎," ungkap Djarot.

Djarot juga telah memastikan, Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta memeriksa bus yang akan digunakan masyarakat mudik ke kampung halaman. Sehingga, kecelakaan akibat kerusakan kendaraan dapat diminimalisir.

"Kita sudah perintahkan untuk memeriksa perusahaan otobus (PO). Termasuk keselamatan kendaraannya. Kendaraannya harus dicek betul sehingga bisa dipastikan mereka sampai ketujuan dengan aman‎," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Mengaku Nyaman, Rano Karno Bakal Rutin Naik Angkutan Umum ke Balai Kota

    access_time25-02-2025 remove_red_eye4024 personFolmer
  2. Dinas KPKP Sukses Gelar Sterilisasi Massal Kucing Jalanan

    access_time24-02-2025 remove_red_eye3350 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye2271 personNurito
  4. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1578 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Operasi Tertib Trotoar di Jakpus Sasar Tiga Lokasi

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1248 personBudhi Firmansyah Surapati