You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kedapatan Menjual Daging Murah, KJP Dicabut
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Kedapatan Jual Kembali Daging Subsidi, KJP akan Dicabut

Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo menginstruksikan agar lurah, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan pihak sekolah mengawasi pembelian daging murah oleh penerima KJP.

Kita minta awasi, catat namanya, ambil barang buktinya jika daging tersebut dijual kembali. Kita rekomendasikan agar KJP nya dicabut saja

Hal ini dilakukan agar daging murah  benar-benar dikonsumsi oleh anak sekolah dan tidak dijual kembali.

"Kita minta awasi, catat namanya, ambil barang buktinya jika daging tersebut dijual kembali. Kita rekomendasikan agar KJP nya dicabut saja," ujar, Budi Utomo, Bupati Kepulauan Seribu, disela-sela pemantauan pembagian daging subsidi.

2.670 Peserta KJP di Pulau Seribu Beli Daging Subsidi

Ditambahkannya, program subsidi daging ini dimaksudkan untuk menambah gizi bagi anak-anak sekolah. Sehingga tidak ada alasan orang tua untuk menjual daging subsidi karena tidak suka daging.

"Kalau tidak suka kenapa ikut membeli, harusnya diberikan kepada yang lain karena jumlahnya terbatas dan tidak semua kebagian daging murah," terangnya.

Sementara itu, Nasroh (40), warga RT 05 RW 03 Kelurahan Pulau Panggang Kepulauan Seribu Utara merasa senang dapat membeli daging dengan harga murah dan berharap ada subsidi daging secara rutin.

"Senang sekali karena biasanya anak-anak kita dapat daging setahun sekali saat lebaran haji," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1648 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1590 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1150 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Parade Gereja Bala Keselamatan Indonesia Ramaikan CFD di Bundaran HI

    access_time22-12-2024 remove_red_eye1019 personNurito
  5. Dinas PPKUKM Adakan Pasar Malam Bina dan QRISMas Bazar

    access_time21-12-2024 remove_red_eye944 personAldi Geri Lumban Tobing