DKI Siagakan Tim Pemantau Pendatang Baru
Pendatang baru di Jakarta diperkirakan lebih dari 60 ribu jiwa. Untuk melakukan pemantauan, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) sudah menyiagakan petugas sejak arus mudik berlangsung.
Kita melakukan pemantauan sejak arus mudik. Nantinya angka pemudik dengan arus balik kita bandingkan untuk melihat jumlah pendatang baru
Kepala Dinas Dukcapil DKI Jakarta, Edison Sianturi mengatakan, untuk melakukan pemantauan pihaknya menyiagakan tim di posko mudik Departemen Perhubungan. Petugas-petugas tersebut bertugas sejak H-12 lalu.
Persoalan Kependudukan di DKI Butuh Campur Tangan Pusat"Kita melakukan pemantauan sejak arus mudik. Nantinya angka pemudik dengan arus balik kita bandingkan untuk melihat jumlah pendatang baru," ujarnya, Kamis (7/7).
Diperkirakan, besaran kedatangan mulai bisa terlihat pada H+4 lebaran (10/7). Perkiraan tersebut lantaran pada Senin (11/7) libur cuti bersama lebaran berakhir dan
seluruh kantor pemerintahan serta swasta kembali beroperasi."Kita tetap menghimbau agar warga DKI tidak membawa sanak family yang belum memiliki keterampilan. Apalagi tinggal di bantaran kali dan sungai," tandasnya.