You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Arus Balik di Terminal Lebak Bulus Masih Sepi
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Arus Balik di Terminal Lebak Bulus Masih Sepi

Arus balik di Terminal Lebak Bulus, Jakarta Selatan masih terlihat sepi.

Sampai saat ini penumpang yang turun di Terminal Lebak Bulus belum terpantau signifikan

Pantauan Beritajakarta.com, justru masih ada warga yang berangkat mudik. Jumlah penumpang yang berangkat dari pukul 06.30 hingga pukul 20.00 sekitar 297 penumpang.

"H+1 masih ada penumpang yang berangkat. Shift I dari jam 06.30 - 13.30 sekitar 141 penumpang, shift II dari 13.30 - 20.00 berangkat sebanyak 156 penumpang," ujar Simon Ginting, Kepala Terminal Lebak Bulus, Jumat (8/7).

Pemudik di Terminal Lebak Bulus Meningkat 100 Persen

Sementara bus AKAP yang melintas di terminal sampai pukul 20.00 baru sekitar 20 bus dengan tujuan sejumlah kota di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Dikatakan Simon, diprediksi arus balik mulai terlihat peningkatannya pada Sabtu (9/7) dan Minggu (10/7) besok.

"Sampai saat ini penumpang yang turun di Terminal Lebak Bulus belum terpantau signifikan. Kalau arus balik, bisa lebih dari 20 bus yang melintas," tandas Simon.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1640 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1586 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1176 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1143 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1115 personDessy Suciati