You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Basuki Selidiki Masalah Pengangkutan Sampah di Pulau Seribu
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Basuki Selidiki Masalah Pengangkutan Sampah di Pulau Seribu

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengaku telah menerima laporan kendala pengangkutan sampah di Kepulauan Seribu. Ia memastikan akan menyelidiki soal permasalahan sampah di pulau.

Kami mesti selidikin juga. Jadi memang ada isu, laporan macam-macam, ada oknum jual minyak jual apa

"Kami mesti selidikin juga. Jadi memang ada isu, laporan macam-macam, ada oknum jual minyak jual apa," kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (13/7).

Bahkan, untuk memastikan kebenaran informasi yang Ia terima, orang nomor satu di Ibukota ini akan meninjau langsung ke lapangan terkait permasalahan ini.

Anggaran BBM Pengangkut Sampah Pulau Seribu Belum Cair

"Makanya sesekali kami mau sidak kesana. Ini permasalahan lama," tandasnya.

Untuk diketahui kapal pengangkut sampah untuk Pulau Seribu, KM Laut Bersih nampaknya masih belum bisa dioperasikan. Sebab hingga kini belum ada pejabat dari Dinas Kebersihan yang bertanggung jawab untuk menggunakan anggaran operasional kapal.

KM Laut Bersih merupakan kapal khusus pengangkut sampah untuk pulau-pulau yang ada di Kepulauan Seribu. Di 2016 ini, kapal sudah tidak beroperasi dari awal tahun. Sehingga masyarakat Kepulauan Seribu harus mencari cara menangani sampah yang ada.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3658 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1058 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye900 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye895 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye857 personNurito