You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin PKP Sedot Genangan di Jl Perdatam VIII
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Sudin PKP Sedot Genangan di Jl Perdatam VIII

Dua unit quick response dan satu unit pompa portable Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Selatan melakukan penyedotan genangan di Jalan Perdatam VIII RT 10/05 atau Kompleks Mini Country, Kelurahan Ulujami, Pesanggrahan.

Selang hisap kita letakan di saluran air. Daya sedot quick response 4.000 liter per menit

Kompleks seluas 1.500 meter persegi ini terendam air setinggi 60 sentimeter akibat luapan Kali Pesanggrahan yang mengakibatkan jebolnya tanggul di Komplek Perdatam.

Kepala Suku Dinas PKP Jakarta Selatan, Irwan mengatakan, tiga armada damkar dioperasikan dari pukul 08.30.

Titik Pengungsian di Jaksel Diprediksi Berkurang

"Selang hisap kita letakan di saluran air. Daya sedot quick response 4.000 liter per menit. Dengan ketinggian genangan 60 sentimeter yang merendam lahan seluas 1.500 meter persegi bisa disedot dalam waktu dua setengah jam," ujar Irwan, Sabtu (23/7).

Ditambahkan Irwan, air sempat kembali meninggi di siang hari pukul 12.00 sehingga penyedotan dihentikan sementara. Pukul 13.30 penyedotan kembali dilanjutkan lantaran volume Kali Pesanggrahan berangsur normal.

"Jam 14.30 selesai, masih ada genangan tapi di bawah mata kaki karena sulit untuk dilakukan penyedotan. Sekarang kita siagakan satu unit quick response di lokasi sebagai antisipasi dan menindaklanjuti permintaan dari warga," tandas Irwan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4266 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1820 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1614 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1604 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1569 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik