You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Warga Karang Anyar Kerja Bakti Atasi Genangan
.
photo Humas Jakarta Pusat - Beritajakarta.id

Warga Karang Anyar Kerja Bakti Atasi Genangan

Warga RW 07 Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Sawah besar, Minggu (31/7) melaksanakan kerja bakti.

Kita akan bongkar dan bersihkan saluran agar daya tampung air bisa maksimal dan lancar mengalir

Wali Kota Jakarta Pusat, Mangara Pardede mengatakan, kerja bakti ini dilakukan agar Jakarta Pusat bebas dari genangan saat hujan.

Pengurus RT/RW Cilincing Rutin Laporan Qlue

“Kita akan bongkar dan bersihkan saluran agar daya tampung air bisa maksimal dan lancar mengalir,” ujarnya saat melakukan tinjauan, Minggu (31/7).

Mangara juga langsung mengecek ke lorong gang melihat kondisi saluran air di permukiman warga.

Terlihat, beberapa saluran ada yang tersumbat, air tidak dapat mengalir karena dipenuhi sampah dan sendimen lumpur. Saluran sulit dibersihkan karena  tertutup beton permanen.

Sopiatun (60), warga RT 01/RW 07 Kelurahan Karang Anyar berharap, kerja bakti ini bisa mengurangi masalah genangan di wilayahnya.

“Mudah-mudahan got tempat kita jadi bersih, air ngalir lancar, dan gak ada genangan lagi," tandasnya.

Kerja bakti ini mengerahkan lima truk sampah, satu mobil besar pemadam kebakaran, dan satu unit mobil tinja ikut diturunkan dalam kerja bakti bersama warga.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 14.485 Wisatawan Telah Kunjungi Kepulauan Seribu

    access_time03-04-2025 remove_red_eye820 personAnita Karyati
  2. Monas Siap Sambut Wisatawan Libur Lebaran

    access_time30-03-2025 remove_red_eye768 personDessy Suciati
  3. Warga dan Pimpinan OPD Hadiri Open House Bersama Gubernur Pramono

    access_time31-03-2025 remove_red_eye662 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. ASN Pemprov DKI dan Warga Padati Open House Lebaran Wagub Rano

    access_time01-04-2025 remove_red_eye658 personFolmer
  5. Hari Lebaran, 26.581 Pemudik Tinggalkan Jakarta dari Stasiun Pasar Senen

    access_time31-03-2025 remove_red_eye658 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik