Persiapan Pembersihan Ciliwung Besok Sudah Maksimal
Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Selatan siapkan delapan perahu karet untuk susur di Sungai Ciliwung, Minggu (7/8) besok. Aksi pembersihan aliran sungai tersebut dikomandani oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI.
Kegiatan besok akan dimulai dari Jalan MT Haryono, Tebet menyisir hingga jembatan Kampung Melayu Kelurahan Kebon Baru, yang diakhiri dengan berbagai bazar dan penggung hiburan
"Selain sarana dan prasarana seperti perahu karet, dayung dan pelampung, kita juga akan mengerahkan petugas sebagai operator perahu dan unit penjagaan mobil damkar posko Tebet," ujar Sartono, PLH Kasie Operasional Sudin PKP Jakarta Selatan, Sabtu (6/8).
Menurutnya, secara keseluruhan untuk kegiatan besok akan ada 27 perahu karet dari seluruh unsur pelaksana. "Kegiatan besok akan dimulai dari Jalan MT Haryono, Tebet menyisir hingga jembatan Kampung Melayu Kelurahan Kebon Baru, yang diakhiri dengan berbagai bazar dan penggung hiburan,
" tandasnya.Puluhan Petugas PKP Dilatih MenyelamRencananya, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, Wali Kota Jakarta Timur Bambang Musyawardana dan Wali Kota Jakarta Selatan Tri Kurniadi juga akan bergabung dalam acara tersebut.