You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
35 Spanduk Berbau Politik Ditertibkan di Jakbar
.
photo doc - Beritajakarta.id

Spanduk Berbau Politik di Jakbar Ditertibkan

Sebanyak 35 spanduk berbau politik di Jakarta Barat ditertibkan petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

keberadaan sebanyak 35 spanduk berbau politik yang dipasang di wilayah Tambora dan Kembangan kami tertibkan

Kasatpol PP Jakarta Barat, Tamo Sijabat mengatakan, pihaknya tidak akan mentolerir keberadaan spanduk yang dipasang bukan pada tempatnya dan tidak memiliki izin. Termasuk salah satunya spanduk berbau politik yang mulai banyak dipasang menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) DKI Jakarta.

"Untuk itu, karena melanggar Perda No 8 Tahun 2007, keberadaan sebanyak 35 spanduk berbau politik yang dipasang di wilayah Tambora dan Kembangan kami tertibkan," ujar Tamo, Kamis (18/8).

Satpol PP Diminta Tertibkan Alat Peraga Politik

Dikatakan Tamo, ditertibkannya sebanyak 35 spanduk berbau politik tidak ada tendensi terkait pilkada DKI 2017. Melainkan, semata-mata hanya melaksanakan tugas untuk penegakan perda.

Pihaknya, juga akan menggiatkan monitoring pemasangan spanduk liar dan berbau politik serta SARA di wilayah Jakarta Barat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2263 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1265 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1222 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1076 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye999 personDessy Suciati