You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pedagang Pasar Rumput Ikut Pengundian Tempat Penampungan
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pedagang Pasar Rumput Ikut Pengundian Tempat Penampungan

Ratusan pedagang Pasar Rumput, Manggarai Jakarta Selatan mengikuti undian tempat penampungan sementara yang digelar PD Pasar Jaya di Pasar Rumput, Manggarai, Jakarta Selatan.

Kita sediakan 792 unit yang terdiri dari 592 kios dan 200 los di bangunan baru untuk menampung pedagang lama Pasar Rumput untuk sementara

"Kita sediakan 792 unit yang terdiri dari 592 kios dan 200 los di bangunan baru untuk menampung pedagang lama Pasar Rumput untuk sementara," ujar Mahfudin, Manajer Area Selatan PD Pasar Jaya, Kamis (25/8).

Menurutnya, agar dapat mengakomodir semua pedagang, bagi yang tidak mendapatkan kios penampungan sementara di Pasar Rumput, PD pasar Jaya akan memprioritaskan bagi pedagang yang memenuhi Biaya Pengolahan Pasar (BPP), yang saldonya mencukupi untuk diproses.

TPS Pasar Rumput Ditargetkan Rampung Juni

"Kalau masih tidak muat saran kita agar menempati Pasar Manggis yang ada di belakang Guntur, masih ada kios di sana tanpa menghilangkan hak prioritas pedagang," tandasnya.

Pantauan Beritajakarta.com, pedagang tampak memadati tenda putih ukuran 20x7 meter yang dibuat PD Pasar Jaya untuk antrean undian tempat penampungan sementara Pasar Rumput. Setelah mendapatkan undian kios, pedagang akan pindah ke kios baru tangal 12-15 September.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1238 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1187 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1041 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye940 personTiyo Surya Sakti
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye940 personDessy Suciati