You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 TPS Pulojahe Gagal Ditutup Hari Ini
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Penutupan TPS Pulojahe Ditunda Pekan Depan

Rencana penutupan Tempat pembuangan sampah (TPS) sementara di Jalan KRT Radjiman , Kelurahan Jatinegara, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, ditunda. Penutupan direncanakan dilakukan pekan depan.

Harusnya memang hari ini ditutup. Namun pelaksanaannya ditunda pekan depan, menunggu rapat finalisasi dengan melibatkan unit terkait

Kepala Seksi Kebersihan Kecamatan Cakung, Sigit Pamungkas mengatakan, sedianya TPS Rawabadung ditutup pada Jumat (26/8). Penundaan lantaran pihaknya harus menggelar rapat finalisasi dengan melibatkan unit terkait.

"Harusnya memang hari ini ditutup. Tapi pelaksanaannya ditunda pekan depan, menunggu rapat finalisasi dengan melibatkan unit terkait," kata Sigit, Jumat (26/8).

TPS Rawa Badung Ditutup untuk Perluasan Waduk

Dalam rapat tersebut turut diundang pihak Babinsa, Sudin Tata Air, Sudin Bina Marga, Sudin Kebersihan dan Satpol PP. Nantinya penanganan sampah dengan sistem pool gerobak, dimana pihaknya hanya menyiapkan satu truk kontainer. Truk ini siaga dari pukul 07.00- 14.00 dan warga harus membuang sampah sesuai jadwal yang disepakati bersama.

"Setelah membuang, gerobak harus kembali lagi ke wilayahnya masing-masing. Tidak diperbolehkan gerobak sampah parkir berlama-lama di tempat tersebut," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4015 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1745 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1555 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1418 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik