Saluran Air Lebih Tinggi Sebabkan Genangan di Jl Pegangsaan II
Hujan yang mengguyur wilayah Jakarta Utara dan sekitarnya sejak sore tadi membuat ruas Jalan Raya Pegangsaan II, Kelapa Gading sempat tergenang sekitar 10-15 sentimeter.
Lebih tinggi saluran daripada jalan. Tali-tali air kita bersihkan dan diperlebar setelah air di saluran mulai surut
Lurah Kelapa Gading, Abdul Buang mengatakan, genangan di lokasi terjadi akibat posisi saluran air lebih tinggi dari jalan. Di ruas jalan tersebut, pihaknya mengerahkan 10 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).
Genangan di Jl Bank, Arus Lalin Dialihkan"Lebih tinggi saluran daripada jalan. Tali-tali air kita bersihkan dan diperlebar setelah air di saluran mulai surut," katanya, Rabu (7/9).
Ia berencana meminta bantuan pompa mobile dari Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Utara jika ketinggian genangan melebihi 15 sentimeter.
"Untungnya genangan cepat surut nggak sampai setengah jam dan masih bisa ditangani," tandasnya.