You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
650 Penunggak PBB P2 di Matraman Dibidik
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

650 WP di Matraman Tunggak PBB Rp 11 Miliar

650 wajib pajak (WP) di wilayah Kecamatan Matraman, Jakarta Timur menunggak pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan Perkotaan (PBB-P2) senilai Rp 11 miliar.

Seluruhnya akan kita tagih demi pencapaian target PBB

Dari jumlah WP penunggak PBB-P2 tersebut, 30 di antaranya terancam dipasangi stiker karena objek pajaknya tempat usaha dan perkantoran.

Kepala Unit Pelayanan Pajak Daerah (UPPD) Kecamatan Matraman, Maria Yuli mengatakan, 650 WP tersebut menunggak PBB-P2 sejak 2005 lalu. 

Perolehan PBB-P2 di DKI Capai Rp 5 Triliun

"Seluruhnya akan kita tagih demi pencapaian target PBB," katanya, Jumat (9/9).

Ia menyebutkan, 30 dari 650 WP yang menunggak PBB-P2 itu memiliki tunggakan cukup besar. Obyek pajak 30 WP tersebut akan dipasangi stiker penunggak pajak apabila belum melunasi utang pajaknya hingga Oktober 2016.

Yuli menambahkan, target perolehan PBB P2 di wilayah kerjanya tahun ini Rp 24,441 miliar. Hingga kini realisasi penerimaan PBB-P2 telah mencapai 91,19 persen.

"Kita optimis bisa mencapai target sebelum akhir tahun ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4127 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2798 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1789 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1582 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1446 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik