You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jakarta Harus Miliki Kalender Festival
.
photo doc - Beritajakarta.id

Jakarta Harus Miliki Kalender Festival

Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Syarifuddin meminta Dinas Pariwisata dan Kebudayaan membuat kalender festival tahunan. Pasalnya banyak acara di Jakarta saat ini kurang diketahui oleh masyarakat.

Ada banyak sekali festival dan agenda DKI, tapi warga kurang terinformasikan

"Ada banyak sekali festival dan agenda DKI, tapi warga kurang terinformasikan," ujarnya, Minggu (11/9).

Kalender festival di negara lain menjadikan masyarakat lebih memilih mengunjungi kegiatan di luar negeri. Padahal berbagai event yang ada di Jakarta sangat bermanfaat untuk menaikkan pendapatan asli daerah (PAD).

Musala di Pulau Pari Hanya Dipindahkan ke Lokasi Binaan

"Masyarakat kita lebih memilih pergi keluar karena mereka tahu infonya dan sudah persiapan jauh hari, makanya ini harus diperbaiki promosi kita," katanya.

Menurutnya Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI harus lebih serius dalam mempromosikan berbagai lokasi wisata dan event di Jakarta. Salah satunya kawasan Pulau Seribu yang banyak diminati wisatawan di akhir pekan.

"Setiap libur saja bisa 4.000 sampai 5.000 orang kesana, ini potensi yang bagus tapi kurang terinformasikan," tandasnya

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1488 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Transjabodetabek Rute Vida Bekasi-Cawang Resmi Beroperasi

    access_time15-05-2025 remove_red_eye1093 personDessy Suciati
  3. Legislator Dukung Pembangunan Rusun Rorotan

    access_time10-05-2025 remove_red_eye1062 personFakhrizal Fakhri
  4. Suku Baduy Temui Pramono-Rano, Titip Pesan Jaga Alam

    access_time09-05-2025 remove_red_eye888 personDessy Suciati
  5. MRT Jakarta Berkolaborasi dengan Tahilalats Hadirkan ‘MRT Merch Market’

    access_time08-05-2025 remove_red_eye872 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik