You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
48 PPSU Halim PK Ikuti Pelatihan Pemadaman Kebakaran
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Petugas PPSU Diajari Padamkan Kebakaran

48 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Halim Perdanakusuma, Makasar, Jakarta Timur dilatih cara memadamkan kebakaran di Lapangan Serbaguna Kompleks Angkasa Jalan Angkasa Halim Perdanakusuma.

Hari ini ada 48 PPSU Kelurahan Halim Perdana Kusuma yang kita latih

Pantauan Beritajakarta.com, para petugas PPSU satu persatu dilatih memadamkan api dengan karung basah dan Alat Pemadam Api Ringan (Apar).

Pelatihan Kebakaran Digelar di Kebon Melati

Kepala Seksi Pencegahan dan Peran Serta Masyarakat Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Timur, Edi Parwoko mengatakan, pelatihan ini dimaksudkan agar semakin banyak petugas PPSU yang memahami teknik dasar memadamkan api.

"Hari ini ada 48 PPSU Kelurahan Halim Perdanakusuma yang kita latih," katanya, Selasa (20/9).

Edi menyebutkan, dalam pelatihan ini, pihaknya menyiapkan empat unit tabung Apar dengan kapasitas 3 kilogram. Pelatihan ini sendiri melibatkan 10 petugas pemadam dari sektor Kecamatan Makasar.

"Rencananya pelatihan yang sama akan digelar besok di Kelurahan Pinang Ranti," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye8135 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2708 personNurito
  3. Pramono-Rano Doakan Santri Gontor Berhasil dalam Menuntut Ilmu

    access_time08-04-2025 remove_red_eye1135 personDessy Suciati
  4. Ketua Komisi B Usulkan Rute Baru Transjabodetabek

    access_time12-04-2025 remove_red_eye1120 personFakhrizal Fakhri
  5. Wagub DKI Jakarta Ajak Ratusan Anak Tonton Film Jumbo

    access_time12-04-2025 remove_red_eye843 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik