You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
22 Bangunan Liar di Rawabunga Dibongkar
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

22 Bangunan Liar di Rawabunga Dibongkar

Sebanyak 22 bangunan liar di Jalan H Kaiman RT 02/05 Rawabunga, Jatinegara, Jakarta Timur dibongkar, Jumat (30/9).

Ke 22 bangunan ini dibongkar karena berdiri di atas saluran air, trotoar dan jalur hijau. Lahan akan kita kembalikan ke fungsinya seperti semula

Pembongkaran dilakukan karena seluruh bangunan berdiri di atas saluran air dan trotoar. Tidak ada ganti rugi maupun relokasi bagi para pemilik bangunan. Lahan akan dikembalikan ke fungsinya sebagai saluran air.

Camat Jatinegara, Nasrudin Abu Bakar mengatakan, sebelum dilakukan penertiban, pihaknya sudah mensosialisasikan pada pemiliknya. Bahkan surat peringatan pertama (SP1) hingga SP3 sudah dilayangkan, agar pemilik bangunan membongkarnya. Namun hingga batas waktu ditentukan, tidak semua pemilik bangunan mau membongkarnya.

14 Bangunan Liar di Cipinang Cempedak Dibongkar

"Ke-22 bangunan ini dibongkar karena berdiri di atas saluran air, trotoar dan jalur hijau. Lahan akan kita kembalikan ke fungsinya seperti semula," kata Nasrudin, saat memimpin jalannya penertiban, Jumat (30/9).

Ke-22 bangunan yang dibongkar itu antara lain berupa warteg sekaligus tempat tinggal,  sekretariat RT, warung kelontong, dan MCK.

Penertiban ini melibatkan sekitar 35 petugas Satpol PP kecamatan dan kelurahan.

Selanjutnya, usai penertiban, pihaknya akan meminta Sudin Tata Air Jakarta Timur untuk melakukan normalisasi saluran air dan Sudin Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Timur untuk melakukan penghijauan.

Pihaknya berharap, penertiban dan penataan kembali, akan mengurangi genangan yang sering terjadi di wilayah tersebut.

Penertiban bangunan liar akan masih lanjutkan secara bertahap, mengingat jumlah bangunan liar di wilayah teraebut mencapai 456 bangunan liar. Bangunan ini tersebar di wilayah RW 04, 05 dan 06 Rawabunga.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye15941 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3366 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2427 personNurito
  4. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1489 personFakhrizal Fakhri
  5. Hadiri Musrenbang, Ketua DPRD Pastikan Usulan Warga Diakomodir

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1217 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik