You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
TPST Bantar Gebang Tak Akan Diserahkan ke Swasta Lagi
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

PNS Mainkan Pengelolaan TPST Bantar Gebang akan Dipecat

Pengelolaan Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang tidak akan diserahkan kepada swasta lagi.

Nggak ada cerita lagi, swasta. Kalau mereka main mau ke swasta, memang orang kami yang main, pecat saja ganti

Gubernur DKI Jakarta menegaskan, jika terjadi penyalahgunaan wewenang oleh pegawai negeri sipil (PNS) dengan pihak swasta akan langsung ditindak.

"Nggak ada cerita lagi, swasta. Kalau mereka main mau ke swasta, memang orang kami yang main, pecat saja ganti," tegas Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (6/10).

TPST Bantar Gebang Diserahkan ke Pemkot Bekasi Saat ITF Maksimal

Saat ini pengelolaan TPST Bantar Gebang di bawah Dinas Kebersihan DKI Jakarta. Bahkan semua alat berat tidak ada lagi yang menyewa ke pihak swasta.

"Alat berat punya sendiri juga kok, kami sudah beli," ucapnya.

Basuki menambahkan pihaknya juga akan segera membangun Intermediate Treatment Facilities (ITF). Saat ini masih dalam tahap lelang. Jika ITF sudah terbangun, secara perlahan sampah yang dikirim ke TPST Bantar Gebang akan berkurang.

"Kami lagi tunggu ITF, begitu ITF jadi kan nggak ngirim sampah ke Bekasi lagi. Nah nanti di Bantar Gebang tuh kami bangunin ITF untuk Kota dan Kabupaten Bekasi. Saya sudah janji," tandasnya.

Seperti diketahui sejak Juli lalu, Pemprov DKI Jakarta telah resmi mengambilalih pengelolaan TPST Bantar Gebang. Surat pemutusan kontrak dengan PT Godang Tua Jaya dan PT Navigat Organic Energy Indonesia (NOEI) dikirim pada Selasa (19/7).

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1271 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1237 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1188 personTiyo Surya Sakti
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1071 personNurito
  5. Jakarta Raih Dua Medali Emas dari Cabor Drumband di PON XXI

    access_time16-09-2024 remove_red_eye809 personFolmer