You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
21 Karya Lukisan dan Sketsa Masa Kemerdekaan Dipamerkan
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

32 Karya Lukisan dan Sketsa Masa Kemerdekaan Dipamerkan

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengapresiasi pameran koleksi lukisan dan sketsa bertajuk "Jati Diri : Periskop Sejarah Seni Rupa Indonesia", di Museum Seni Rupa dan Keramik, Kota Tua, Taman Sari, Jakarta Barat, Rabu (12/10).

Kami menyambut baik dan berterima kasih atas kesempatan berpartisipasi. Kami berharap kegiatan positif ini dapa menjamur di seluruh Indonesia

Kegiatan yang digelar dalam rangka menyambut Hari Museum Nasional, memamerkan 21 lukisan dan 11 sketsa yang dibuat pada era kemerdekaan.

Djarot Minta Diprogramkan Anak-anak Rusun Kunjungi Museum

"Kami menyambut baik dan berterima kasih atas kesempatan berpartisipasi. Kami berharap kegiatan positif ini dapat menjamur di seluruh Indonesia," ujar Basuki, Rabu (12/10).

Ditambahkannya, pameran yang digelar dapat memberikan pengetahuan perkembangan seni rupa di Indonesia. Karena itu, diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan penyelenggaraan pameran untuk melihat langsung hasil karya seni yang mendokumentasikan seni di era kemerdekaan.

Sementara itu, kurator pameran, Maya Sujatmiko menjelaskan, kegiatan diresmikan pada 12 Oktober dan dibuka untuk umum mulai 13 Oktober 2016. Rencananya, pameran digelar hingga 30 Januari 2017.

"Karya seni yang dihasilkan pada era kemerdekaan bukan hanya alat dokumentasi kejadian-kejadian pada masanya. Tapi lebih merupakan media perjuangan bagi para perupa," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4086 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2793 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1778 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1572 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1437 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik