You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Plt Gubernur Usul Ada Penghargaan Demokrasi
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Plt Gubernur Wacanakan Penghargaan Demokrasi

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono mengusulkan agar ada penghargaan demokrasi. Langkah ini untuk mendorong partisipasi masyarakat dalam mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2017 mendatang.

nugerah demokrasi kepada kelurahan yang partisipasi masyarakatnya paling tinggi

Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta menargetkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada 2017 mencapai 70 persen. Untuk bisa mencapai itu, maka diperlukan beberapa dukungan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI.

"Spontan saja kalau memang dianggap positif kami bisa memberikan semacam penghargaan. Anugerah demokrasi kepada kelurahan yang partisipasi masyarakatnya paling tinggi," kata Sumarno, di Kantor KPU DKI, Jumat (28/10).

Perekaman E-KTP di DKI Diminta Dipercepat

Namun tetap harus ada indikator untuk memberikan penghargaan tersebut. Seperti persentase partisipasi masyarakat tertinggi, pelaksanaan di kelurahan tersebut berjalan aman dan nyaman, serta pengawasan dari Bawaslu relatif minim.

"Jadi tiga indikator ini cukup untuk menetapkan daerah atau kelurahan yang mendapatkan anugerah demokrasi tersebut," ucapnya.

Namun usulan tersebut masih akan digodog lebih lanjut lagi. Minimal kelurahan yang medapatkan penghargaan akan menerima piagam dari KPU DKI Jakarta. Sehingga diharapkan pelaksanaan Pilkada 2017 bisa berjalan dengan aman dan nyaman.

"Dengan ini harus belajar menghargai karya dan kinerja. Kan ini kinerja yang kita hargai dan pengakuan anda telah berpartisipasi dengan baik dalam proses demokrasi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1953 personFakhrizal Fakhri
  2. Ingub No 6/2025 Efektif Bentuk Kebiasaan Baru Gunakan Transportasi Umum

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1731 personFakhrizal Fakhri
  3. DPRD DKI Ingatkan Warga Waspada Informasi Palsu Rekrutmen PPSU

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1636 personFakhrizal Fakhri
  4. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1560 personFakhrizal Fakhri
  5. Legislator Dorong Perluasan Aturan ASN DKI Gunakan Transportasi Umum

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1364 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik