You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Besok Transjakarta Tetap Beroperasi
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Besok Transjakarta Beroperasi Normal

Layanan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) pada Jumat (4/11), akan berlansung normal. Hanya saja, operasional di rute yang bersinggungan dengan lokasi aksi massa akan dilakukan penyesuaian.

Saya menegaskan kembali, dari Transjakarta tidak ada pengurangan rute dan jalur, tetap akan beroperasi seperti biasa

Direktur Utama (Dirut) PT Transjakara, Budi Kaliwono mengatakan, layanan tetap akan beroperasi selama 24 jam. Pada siang hingga sore saat aksi demonstrasi berlangsung, juga tidak akan ada pengurangan jumlah armada yang dioperasikan.

"Saya menegaskan kembali, dari Transjakarta tidak ada pengurangan rute dan jalur, tetap akan beroperasi seperti biasa," kata Budi, di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Kamis (3/11).

PNS Diminta Batalkan Cuti Pada 4 November

Sebanyak 1.100 bus Transjakarta akan beroperasi seperti biasa melayani warga Ibukota. Bahkan, berdasarkan pengalaman, jumlah penumpang saat ada demonstrasi justru akan meningkat. Sebab beberapa angkutan umum reguler banyak yang tidak beroperasi.

"Besok kami tetap mengoperasikan 1.100 bus. Untuk melayani seluruh pelanggan setia yang mengunakan jasa kami," ujarnya.

Dia menambahkan, ada beberapa koridor yang diantisipasi karena bersinggungan langsung dengan lokasi demo. Seperti koridor 1 (Blok M-Kota), koridor 2 (Pulogadung-Harmoni), dan koridor 3 (Kalideres-Harmoni).

"Kalau besok dijumpai kenadala di lapangan akan dicari jalan keluar. Jika unjuk rasa sesuai jalur dan tertib tidak terlalu mengganggu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4284 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1705 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik