You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Genangan di Jl Tubagus Angke Picu Kemacetan
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Genangan di Jl Tubagus Angke Picu Kemacetan

Hujan deras yang mengguyur sebagian wilayah Jakarta membuat Jalan Tubagus Angke, Kelurahan Wijayakusuma, Grogol Petamburan, tergenang. Walau tidak sampai memutus jalan, genangan menyebabkan kemacetan yang cukup parah.

Jalan ini memang rawan tergenang setiap hujan turun. Dan, jalan tergenang sekitar pukul 17.00 setinggi kira-kira 30 sentimeter,"

Pantauan Beritajakarta.com, genangan yang terjadi di Jalan Tubagus Angke, mengenai sisi jalan arah Tambora menuju Pesaing, mulai dari kawasan depan ruko PT Berdikari Budaya Perkasa, sepanjang 200 meter. Ketinggian genangan di sepanjang lokasi bervariasi mulai dari 20-30 sentimeter di titik terdalam

Wawan (42), petugas keamanan PT Berdikari Budaya Perkasa mengatakan, setiap kali hujan deras turun, jalan itu selalu tergenang. Menurutnya, genangan disebabkan luapan dari saluran air yang terletak di tepi jalan.

Petugas Siaga Tangani Genangan di Jl Haji Nawi

"Jalan ini memang rawan tergenang. Tadi air mulai terlihat menggenangi jalan sekitar pukul 17.00 dan terus bertambah," ujarnya, Jumat (11/11).

Kepala Suku Dinas Tata Air Jakarta Barat, Imron Syahrin mengakui Jalan Tubagus Angke memang langganan tergenang saat hujan. Untuk meminimalisir genangan, baru-baru ini pihaknya telah menormalisasi saluran air dengan mengeruk lumpur serta membongkar ratusan beton yang menutupi saluran air.

"Kalaupun ada genangan, sekarang ini jalan masih dapat dilintasi. Jika genangan semakin tinggi, kami kerahkan mobil pompa melakukan penyedotan untuk dialirkan ke Kali Angke," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye24579 personTiyo Surya Sakti
  2. Kebakaran di Petojo Selatan Berhasil Dipadamkan Petugas

    access_time20-05-2025 remove_red_eye2961 personFolmer
  3. Transjabodetabek Rute Vida Bekasi-Cawang Resmi Beroperasi

    access_time15-05-2025 remove_red_eye2942 personDessy Suciati
  4. Komisi E Usul Penambahan SLB di Jakarta

    access_time18-05-2025 remove_red_eye1350 personFakhrizal Fakhri
  5. 30 Jakpreneur Ramaikan Bazar UMKM di Pasar Rebo

    access_time15-05-2025 remove_red_eye1157 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik