You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Arus BalikTerminal Pulo Gadung Masih Sepi
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Arus Balik di Terminal Pulogadung Masih Sepi

Arus balik di Terminal Pulogadung, Jakarta Timur, pada H+3 atau Rabu (31/7) masih sepi dengan jumlah penumpang tiba sejak kemarin hanya 1.932 orang yang diangkut dengan 123 bus. Diprediksi puncak arus balik terjadi pada H+4 dan H+5 Lebaran, karena karyawan swasta dan pegawai negeri sipil mulai beraktifitas kembali mulai Senin (4/8) mendatang.

Prediksi kami untuk puncak arus balik secara besar-besaran baru akan terjadi pada H+4 dan H+5, karena sebagian besar warga sudah mulai beraktivitas kembali pada hari Senin

"Prediksi kami untuk puncak arus balik secara besar-besaran baru akan terjadi pada H+4 dan H+5, karena sebagian besar warga sudah mulai beraktivitas kembali pada hari Senin," kata Muhammad Arafat, Kepala Terminal Pulogadung, Kamis (31/7) .

Selain itu, pihaknya juga memprediksi jumlah penumpang pada puncak arus balik Lebaran 2014 akan meningkat lima persen dibandingkan tahun lalu karena kondisi terminal yang sudah lebih baik.

Arus Mudik di Terminal Pulogadung Masih Tinggi

"Tahun lalu itu, jumlah penumpang arus baliknya mencapai 9.500 orang. Memang ini kan terminal utama, orang cenderung untuk memilih ke terminal utama baru menuju ke tempat tujuannya," kata Arafat.

Menurut dia, masih sepinya suasana di Terminal Pulogadung dikarenakan masa libur Lebaran tahun ini lebih panjang. "Waktu liburan Lebaran masih panjang, warga juga mungkin belum berpikir untuk balik ke ibu kota. Kemudian bus-bus pada istirahat," katanya.

Arafat menjelaskan, mulai H-7 hingga malam takbiran, Terminal Pulogadung telah memberangkatkan sebanyak 22.290 penumpang menggunakan 1.107 bus dan 12 bus bantuan “ terjadi peningkatan, tahun lalu cuma 17.000-an pemudik saja,” tandasnya

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Bagikan 220 Ribu Produk Gratis di Seluruh Halte BRT

    access_time11-03-2025 remove_red_eye2443 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Gubernur Buka Puasa Bersama Warga Kebon Singkong

    access_time10-03-2025 remove_red_eye2046 personNurito
  3. PKL dan Parkir Liar di Cempaka Putih Ditertibkan

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1692 personFolmer
  4. Pramono Sebut Posko Pengaduan KJP Dibuka di 44 Kecamatan

    access_time12-03-2025 remove_red_eye1366 personDessy Suciati
  5. Warga Ingin Program Mudik Gratis Terus Berlanjut

    access_time12-03-2025 remove_red_eye1333 personTiyo Surya Sakti

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik