Saluran Air di Kompleks DPA Meruya Selatan Dikeruk
access_time Rabu, 23 November 2016 15:25 WIB
remove_red_eye 3816
person Reporter : TP Moan Simanjuntak
person Editor : Andry
Suku Dinas Tata Air Jakarta Barat melakukan pengerukan lumpur pada saluran air di Kompleks Departemen Pertimbangan Agung (DPA) RI, RT 07/08, Meruya Selatan, Kembangan.
Karena saluran ini penuh lumpur, rumah warga menjadi tergenang 20-30 meter saat hujan
Kepala Seksi Tata Air Kecamatan Kembangan, Yusuf Kasim mengatakan, pengerukan saluran yang memiliki panjang 300 meter dengan lebar 1,5 meter ini dilakukan atas permintaan warga karena kondisinya telah dipenuhi lumpur.
"Karena saluran ini penuh lumpur, rumah warga menjadi tergenang 20-30 meter saat hujan," katanya, Rabu (23/11).
Normalisasi Kali dan Saluran di Jakbar Capai 80 PersenYusuf mengungkapkan, permukiman warga di kawasan ini kerap tergenang karena berada di dataran rendah. Selain itu pembangunan saluran air tersebut belum tuntas dikerjakan.
"Buktinya aliran air di lahan kosong yang berada di areal kompleks
belum dibuat saluran air secara permanen dengan coran beton," tandasnya.