You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
3.901 Mobil di Jakut Diderek Petugas
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

3.901 Mobil di Jakut Diderek

Jumlah pelanggaran parkir liar di Jakarta Utara masih relatif tinggi. Sejak Januari hingga minggu ketiga November 2016, sebanyak 3.901 kendaraan roda empat diderek petugas.

Kita akan terus gencarkan pengawasan. Setiap hari, lima sampai enam mobil derek kita rutin patroli

Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Jakarta Utara, Benhard Hutajulu mengatakan, tingginya jumlah kendaraan yang diderek petugas lantaran masih rendahnya kesadaran masyarakat untuk memarkirkan kendaraan di tempat yang sudah ditentukan.

"Kalau ada petugas mereka patuh, tapi kalau tidak ya mereka parkir sembarang saja," ujarnya, Minggu (27/11).

Enam Mobil Pribadi Diderek di Pluit

Menurut Benhard, dari hasil penderekan terkumpul retribusi sebesar Rp 1.950.500. Paling banyak, mobil-mobil itu diderek dari kawasan Kelapa Gading dan Pluit.

Selain melakukan penderekan, petugas juga melakukan penindakan cabut pentil terhadap kendaraan yang kedapatan parkir sembarang. Tercatat hingga minggu ketiga November, sebanyak 7.283 motor dan 5.208 mobil digembosi, serta 523 motor diangkut petugas.

"Kita akan terus gencarkan pengawasan. Setiap hari, lima sampai enam mobil derek kita rutin patroli," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1838 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1712 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik