You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Penyerapan Anggaran Kesbangpol DKI Sudah 80 Persen
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Realisasi Serapan Anggaran Bakesbangpol 85 Persen

Penyerapan anggaran tahun 2016 di Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) DKI Jakarta baru mencapai 80 persen. Hingga akhir tahun, realisasi anggaran akan maksimal di angka 85 persen dari total anggaran sebesar Rp 9 miliar.

Ada sejumlah program tidak terserap seperti sosialisasi pendidikan sumber daya manusia terhadap partai politik

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) DKI Jakarta, Ratiyono mengatakan, sejumlah efisiensi program dilakukan sehingga anggaran tidak bisa terserap hingga 100 persen.

"Ada sejumlah program tidak terserap seperti sosialisasi pendidikan sumber daya manusia terhadap partai politik. Efisiensi karena sudah berjalan prosesnya," ujarnya, Jumat (25/11).

Penyerapan Anggaran Sudin Pendidikan Jaktim 2 Baru 57 Persen

Sedangkan untuk tahun 2017 program akan difokuskan pada dukungan posko bersama pemilihan gubernur DKI. Selain itu ada juga program seperti meningkatkan kesatuan bangsa, program kewaspadaan dini dan sejumlah program lainnya di masyarakat.

"Untuk anggaran tidak jauh berbeda di tahun 2017 kita anggarkan sebesar Rp 9 miliar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1225 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1136 personTiyo Surya Sakti
  3. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1125 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1058 personNurito
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1012 personAldi Geri Lumban Tobing