You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dinding Saluran dan Aspal di Jalan Abdul Jalil Amblas
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Dinding Saluran PHB Abdul Jalil Ambles

Dinding saluran penghubung (PHB) di Jalan Abdul Jalil, Karet Tengsin, Tanah Abang, Jakarta Pusat ambles sepanjang 10 meter. Akibatnya jalan yang berada di samping pintu masuk SDN 01 Karet Tengsin ikut ambles dan tidak bisa dilalui.

Hari Sabtu sudah retak dan Minggu subuh amblas sekitar pukul 01.00

Pantauan Beritajakarta.com di lapangan, aspal jalan yang terkena imbas amblesnya dinding saluran PHB ini masuk ke dalam saluran. Sejumlah petugas Suku Dinas Tata Air Jakarta Pusat terlihat tengah memperbaiki dinding saluran sekaligus mengangkut material yang ambles.

Penjaga SDN 01 Karet Tengsin, Sulaeman mengatakan dinding saluran PB ini diketahui ambles dan menjalar ke lajur jalan di depan sekolah, Minggu (4/12) dini hari.

Bronjong Amblas Sebabkan Jl Margasatwa Terendam

"Hari Sabtu sudah retak dan Minggu ambles sekitar pukul 01.00," katanya di lokasi, Senin (5/12).

Kepala Suku Dinas Tata Air Jakarta Pusat, Dicky Suherlan menduga, dinding saluran PHB tersebut ambles karena tak mampu menahan beban kendaraan yang melintas ditambah tingginya curah hujan belakangan ini.

"Hari ini mulai kami perbaiki. Kita kerahkan 10 petugas," ujarnya.

Dicky menambahkan, perbaikan dinding saluran PHB ini dilakukan dengan cara manual tanpa menggunakan alat berat. Ditargetkan, dinding saluran yang ambles tersebut dapat diperbaiki dalam waktu dua pekan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1582 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1172 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1136 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1110 personDessy Suciati