You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Pembangunan Jalan Layang Tendean - Ciledug Dikebut
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Dewan Minta Jalan Layang Tendean-Ciledug Selesai Akhir 2016

Dinas Bina Marga DKI Jakarta hingga saat ini mengebut penyelesaian proyek jalan layang Tendean-Ciledug 

Proyek pembangunan jalan layang Tendean-Ciledug seharusnya rampung pada 2016 sehingga pada 2017 sudah bisa difungsikan

"Pembangunan jalan layang sepanjang 9,3 kilometer hingga saat ini berjalan. Progres pengerjaan di lapangan mencapai 96 persen," ujar Yusmada, Kadis Bina Marga DKI Jakarta, Minggu (11/12). 

Jalan Layang Transjakarta Tendean-Ciledug Hampir Rampung

Ia mengatakan, pihaknya akan mengusulkan perpanjangan, jika pembangunan jalan layang tidak mencapai 100 persen hingga akhir 2016.

"Kami usulkan  karena pembangunan halte di sepanjang jalan layang belum selesai. Mudah mudahan, proyek ini bisa langsung diperpanjang pada 2017," ujarnya. 

Sementara Syahrial, anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta menjelaskan, pihaknya akan memanggil Dinas Bina Marga untuk mendengar penjelasan terkait kelanjutan proyek jalan layang Tendean-Ciledug, pada Selasa (13/12). 

"Proyek pembangunan jalan layang Tendean-Ciledug seharusnya rampung pada 2016 sehingga pada 2017 sudah bisa difungsikan," jelasnya. 

Namun, diakui Syahrial, ada sejumlah kendala di antaranya pembebasan lahan yang mengakibatkan pembangunan sedikit terhambat. 

"Sesuai mekanisme, sebelum pembangunan dilanjutkan di tahun berikutnya,  perlu pemeriksaan sehingga tidak ditemukan indikasi pelanggaran oleh BPK nantinya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye3977 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2773 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1737 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1551 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1411 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik