You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Siapkan Sarana Pendukung Perayaan Natal dan Tahun Baru
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

DKI Siapkan Sarana Pendukung Perayaan Natal dan Tahun Baru

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyiapkan berbagai sarana penunjang untuk mendukung perayaan Natal dan pergantian tahun. Petugas gabungan pun sudah disiagakan di titik-titik konsentrasi massa.

Sebagaimana SOP pengendalian masa aksi, perayaan natal dan tahun baru kami siapkan di semua lini yang kemudian dikoordinir oleh Pak Kapolda

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono mengatakan, penyiapan berbagai sarana ini merupakan stadar operasional prosedur (SOP) setiap perayaan Natal dan Tahun baru.

"Sebagaimana SOP pengendalian masa aksi, perayaan natal dan tahun baru kami siapkan di semua lini yang kemudian dikoordinir oleh Pak Kapolda," kata Sumarsono, di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (22/12).

Sudinhubtrans Jaksel Siagakan Petugas di 13 Titik Saat Natal

Sarana yang akan disiapkan seperti ambulans, mobil toilet, katong sampah, rumah sakit, mobil pemadam kebakaran serta lainnya. Diharapkan dalam merayakan natal dan tahun baru masyarakat bisa merasa aman dan nyaman dengan berbagai sarana yang disiapkan.

Sementara untuk pengamanan, sebanyak 3.000 Satpol PP DKI Jakarta dikerahkan untuk mendukung pengamanan yang dilakukan oleh Polda Metro Jaya. Selain itu, pengalihan arus lalu lintas juga disiapkan pada saat malam pergantian tahun.

"Yang penting itu kami siapkan semuanya, sesuai dengan permintaan Kapolda. Titik-titiknya sudah kami koordinasikan semuanya, jadi pemda cukup banyak nih," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4578 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1437 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1329 personFolmer
  4. Legislator Dukung Pembangunan Rusun Rorotan

    access_time10-05-2025 remove_red_eye1019 personFakhrizal Fakhri
  5. Suku Baduy Temui Pramono-Rano, Titip Pesan Jaga Alam

    access_time09-05-2025 remove_red_eye844 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik