You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Plt Gubernur DKI Ingin Gebyar Sekolah Aman Bencana Rutin di Gelar Setiap Tahun
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

10 Ribu Pelajar Ikuti Gebyar Sekolah Madrasah Aman Bencana

Sebanyak 10 ribu pelajar dari 700 sekolah di DKI Jakarta mengikuti Gebyar Sekolah Madrasah Aman Bencana (SMAB). Kegiatan ini berlangsung di Jl Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.

Nantinya, para siswa di sekolah dilakukan pendampingan secara penuh

Pelaksanaan Gebyar Sekolah Madrasah Aman Bencana merujuk pada Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 187 Tahun 2016 tentang Penerapan Sekolah/Madrasah Aman dari Bencana. Adapun tema yang diangkat yakni, "Membangun Jakarta dengan Public Private People Patnership".

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono mengatakan, persoalan bencana bukan hanya menjadi tugas pemerintah saja melainkan menjadi persoalan bersama. Untuk itu, perlu digalang kesadaran bersama yang dimulai sejak dini.

BPBD DKI Sosialisasi Sekolah Aman Bencana

"Saya harap kegiatan seperti ini rutin dilakukan setiap tahun untuk membangun kesadaran dan pendidikan aman bencana. Jadi ketika terjadi bencana semua siap dan tahu apa yang harus dilakukan," kata Sumarsono, Minggu (22/1).

Pria yang akrab disapa Soni ini menegaskan, kegiatan ini tidak menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Provinsi DKI Jakarta. Dana yang digunakan berasal dari sejumlah donatur.

Kesiapsiagaan bencana, sambung Soni, perlu dilakukan pelatihan. Termasuk, di sekolah-sekolah. "Nantinya, para siswa di sekolah dilakukan pendampingan secara penuh," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4315 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1853 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1799 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1675 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1630 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik