You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Disabilitas Netra Mendapat Pelatihan Bermusik
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

Anak-anak Disabilitas Netra Dilatih Bermain Musik

Anak-anak disabilitas netra binaan Panti Sosial Bina Netra Cahaya Bathin milik Dinas Sosial DKI Jakarta mendapatkan pelatihan kesenian orientasi studio musik dari Yayasan Musik Anak Negeri.

Kami bekerjasama melakukan pelatihan terhadap disabilitas netra

Pelatihan tersebut rencananya akan digelar hingga April 2017 mendatang.

Kepala Panti Sosial Bina Netra Cahaya Bathin, Mukhlisin mengatakan, selama pelatihan, para disabilitas netra akan diajarkan berbagai macam alat musik seperti drum, piano, gitar, bass, vokal,  dan keyboard.

Ratusan Pelajar Disabilitas Semarakkan Gebyar Kreatifitas Anak

"Kami bekerjasama melakukan pelatihan terhadap disabilitas netra," katanya, Selasa (31/1).

Ia menjelaskan, pelatihan yang diberikan ini bertujuan agar anak-anak disabilitas netra dapat saling bekerjasama dan berkolaborasi dalam pentas seni Mei 2017 nanti di Gedung Sarinah Ekosistem.

"Mereka sangat senang karena mereka bisa menimba ilmu dengan para senior musik," ujarnya.

Menurut Mukhlisin, pada tahap awal, ada 11 anak yang akan diikutsertakan dalam konser tersebut. Mereka yang dipilih mengikuti konser ini merupakan anak-anak berbakat di bidang seni.

"Harapannya di masa depan nanti mereka bisa lebih profesional dalam bermusik," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Jakarta Dominan Cerah Berawan Hari Ini

    access_time11-05-2024 remove_red_eye2678 personAnita Karyati
  2. Realisasi Investasi DKI Jakarta Kian Melejit di Tahun 2024

    access_time11-05-2024 remove_red_eye2488 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Perbaikan Turap PHB Galunggung di Cengkareng Timur Rampung

    access_time11-05-2024 remove_red_eye2360 personTP Moan Simanjuntak
  4. Pengunjung Padati Taman Margasatwa Ragunan

    access_time11-05-2024 remove_red_eye2359 personTiyo Surya Sakti
  5. Serunya Murid Raudhatul Athfal Senam Bersama di Kantor Wali Kota Jakbar

    access_time11-05-2024 remove_red_eye2231 personTP Moan Simanjuntak