You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dharma Jaya Diminta Mulai Stok Daging untuk Lebaran
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Dharma Jaya Diminta Mulai Stok Daging untuk Lebaran

Perusahaan Daerah (PD) Dharma Jaya diminta untuk melakukan stok daging sapi untuk persiapan menghadapi lebaran mendatang. Ini harus dilakukan agar saat Ramadan dan lebaran harga daging bisa tetap normal.

Kita tidak mau nanti saat harga daging tinggi semua instansi show force jual daging murah, itu merusak tatanan dagang

"Kalau saat ini asumsi daging hidup itu sekitar Rp 55 ribu per kilogram, sudah harus mulai persiapan penyimpanan daging," ujar Syarifuddin, Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Selasa (31/1).

Pihaknya meminta dengan antisipasi jauh hari tidak ada lagi masalah seperti tahun sebelumnya. Dimana saat itu harga daging menembus Rp 120 ribu per kilogram, sehingga menyulitkan masyarakat.

Program Ketahanan Pangan Harus Berkesinambungan

Seharusnya jika stok terus ada sesuai perkiraan kebutuhan, maka harga daging akan tetap stabil. Tidak malah menguntungkan pihak yang ingin sengaja mendapatkan keuntungan saat harga sedang tinggi-tingginya.

"Makanya dari sekarang ayo cold storage-nya diperbanyak. Baik yang impor juga disiapkan dari jauh hari," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4312 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1851 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1788 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1658 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1627 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik